Silaturahmi Dengan Para Mitra, GNW Adakan Bumi Academy Day ke 2

Mitra-Maklon-GNW

Purwokerto – (10/01) PT. Genta Niaga Wijaya berkesempatan untuk mengumpulkan para mitra dan bersilahturahmi dalam rangka memperkuat hubungan antara GNW dengan para mitra, puluhan mitra datang dari berbagai daerah di pulau jawa, baik dari cilacap dan sekitarnya hingga dari jawa barat dan juga jawa timur, dalam rangka menghadiri acara Bumi Academy Day 2022 yang diadakan oleh Genta Niaga Wijaya.

Kegiatan Bumi Academy Day ini merupakan yang ke 2 kali diadakan oleh GNW, yang mana pada kegitan pertama di adakan pada tahun 2021 di Yellow Hotel Pascal Bandung, pada kegiatan Bumi Academy Day kali diadakan di Meotel By Dafam Hotel di Purwokerto, mengusung tema “Business Scale Up dan Business Sustainability”, kegiatan dilakukan selama 2 hari mulai dari tanggal 19 hingga 20 oktober 2022.

Hari pertama diisi oleh pemateri yang bernama bapak Salma Alfarizi yang mana beliau merupakan pendiri dari King Salman Corporate yang berasal dari Cirebon, membawakan materi tentang scale up bisnis, seluruh mitra maklon sangat antusias dengan materi yang disampaikan oleh pemateri. Pada hari ke 2 di isi oleh 2 orang pemateri sekaligus diantaranya ada bapak Ageng Naryana yang membawakan materi perihal HR serta tips dan trik yang harus dilakukan dalam perekrutan karyawan agar mendapatkan rekrutkan terbaik yang dapat membantu peruhaan mewujudkan goalnya dan bapak Mukit Hendrayatno selaku owner PT. Ethos Kreatif Indonesia yang membawakan materi tentang business sustainability, dengan pengalaman yang dimiliki selama memimpin PT. Ethos Kreatif Indonesia membuat para mitra begitu antusias dalam mengikuti sesi diskusi yang di isi oleh bapak Mukit Hendrayatno.

PT. Genta Niaga Wijaya berharap dengan diadakannya acara ini selain bertujuan untuk meningkatkan dan berbagi kemampuan juga untuk mempererat hubungan kekeluargaan antara para mitra yang bekerjasama dengan PT. Genta Niaga Wijaya. Dan acara Bumi Academy Day ini akan terus berjalan setiap tahunnya agar GNW dan para mitra yang tergabung terus maju dan berkembang dan mengembalikan obat herbal sebagai pilihan utama masyarakat indonesia.

Silaturahmi Dengan Para Mitra, GNW Adakan Bumi Academy Day ke 2

Send Us A Message

Kami mengembangkan produk asli lokal go global. Membangun kemitraan dengan industri kreatif marketing digital dan perusahaan distribusi.

Hubungi Kami